SELAMAT DATANG

SELAMAT DATANG
Terus Bergerak

Senin, 07 Juli 2008

Satu Lagi Bakal Calon Perseorangan Mendaftar ke KPU

Press Release
Senin, 7 Juli 2008

KPU Makassar – Setelah pasangan Ilham-Herman dan Irianto-Razak resmi mendaftar ke KPU sebagai bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar melalui jalur perseorangan kemarin, kini giliran pasangan Firmansyah Mappasawang dan Kasma F. Amin. Firman-Kasma beserta seratusan pendukungnya tiba dikantor KPU Kota Makassar siang tadi (7/7) sekitar pukul 11.50 Wita,.

Firman-Kasma merupakan pasangan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar ketiga yang mendaftar melalui jalur perseorangan setelah KPU resmi membuka pendaftaran sejak 6 Juli kemarin.

Pendaftaran Firman-Kasma diterima ketua KPU Makassar, H. Zulkifli Gani Ottoh, SH., Ketua Kelompok Kerja (Pokja) Pendaftaran Pahir Halim, SH., Ketua Pokja Verifikasi Makbul Halim, S.Sos., Ketua Pokja Logistik H. A. Syahrir Makkuradde, SH, Sekertaris KPU Drs. Sabaruddin dan Kepala Sub Bagian Tekhnis Drs. M. Yusuf Pani, M.Si. Berita acara pendaftaran serta hasil verifikasi faktual dukungan Firman-Kasma dibacakan Pahir Halim.

Menurut Pahir, setelah melalui verifikasi di tingkat PPS dan PPK, dari 43.468 dukungan yang diserahkan Firman-Kasma, hanya 34.640 yang memenuhi syarat, sementara 8.828 lainnya dinyatakan tidak memenuhi syarat.

“Dengan demikian, pasangan ini membutuhkan tambahan 4.666 dukungan untuk memenuhi syarat dukungan minimal tiga persen,” kata Pahir yang langsung disetujui pasangan Firman-Kasma.

Sesaat setelah menyetujui hasil rekapitulasi verifikasi dukungannya, Firmansyah langsung menyerahkan tambahan dukungan sebanyak 10.160 pendukung yang tersebar di 14 kecamatan kota Makassar.[]

Media Center

KPU Kota Makassar

Tidak ada komentar:

follow me @maqbulhalim